Pesta Akhir Tahun 2024 Fintopia Indonesia

Di Fintopia Indonesia, kami mengungkapkan rasa syukur atas pencapaian tahun 2024 lewat sebuah perayaan sederhana namun hangat. Seluruh departemen di Fintopia Indonesia mengadakan perayaan natal sekaligus tutup tahun 2024 dengan tukar kado dan potlluck yang berlangsung pada Jumat lalu (20/12).
Kuis Seru Dengan Hadiah Menarik
Acara dibuka dengan kuis teka-teki silang yang "menguji nalar." Fintopian diajak untuk mencari kata-kata misterius dengan berbekal petunjuk nan minim.
BACA JUGA: Gelaran Buka Bersama Ramadan 2024 Fintopia Indonesia
Sesi tukar kado berlangsung setelahnya. Fintopian diajak untuk mengambil nomor undian sesuai dengan kado yang dikumpulkan secara acara.
Kemeriahan kembali berlangsung ketika sesi buka kado bersama. Banyak hadiah tak terduga didapatkan oleh Fintopian, dari ember, gayung, hingga mainan seru.
Setelah itu berlanjut dengan acara tukar kado, yang kejutan di dalamnya banyak memancing tawa. Usai keramaian berlalu dan perut terasa lapar, kami semua pindah ke area pantry untuk menikmati sajian potluck yang beragam.
Potluck Dengan Berbagai Hidangan Nikmat
Usai sesi tukar kado, fintopian berkumpul di area pantry untuk menikmati beragam sajian nikmat yang sudah tersaji. Setiap departemen harus membawa satu hidangan yang kemudian dikumpulkan untuk dinikmati bersama.
BACA JUGA: Perayaan Akhir Tahun Fintopia Indonesia
Sambil menikmati santapan lezat, Fintopian saling berbincang dan bergurau satu sama lain. Semoga sukacita ini akan terus berlanjut hingga tahun 2025 nanti, dan tahun-tahun setelahnya. Sukses terus untuk kita semua, Fintopian!