Cara Menabung Emas di Pegadaian Untuk Pemula

dicky

23 Februari 2024

Ingin coba menabung emas di pegadaian? Caranya tidak sulit kok. Apalagi, semua prosesnya kini bisa dilakukan secara daring. Bagaiamana caranya? Simak informasinya di bawah ini:

Apa itu tabungan emas?

Sebelum membahas tentang cara menabung, ada baiknya untuk membahas lebih dulu tentang konsep tabungan emas. Ini adalah salah satu opsi mudah untuk menyimpan emas yang bisa dilakukan secara daring atau luring.

BACA JUGA: Investasi Mikro Adalah: Arti, Jenis, dan Manfaatnya

Tabungan emas pegadaian merupakan salah satu produk yang paling banyak diminati karena aman dan terpercaya. Ini adalah layanan jual beli dengan cara membeli emas dalam bentuk logam mulia 24 karat lewat fasilitas seperti nasabah menabung. Dengan produk ini, nasabah bisa mencicil emas Batangan 24 karat.

Setelah dana tercukupi, nasabah bisa kelak mengonversikan nilainya ke dalam bentuk emas Batangan. Jika ingin menyimpannya hanya dalam bentuk tabungan sebagai investasi juga bisa.

Kelebihan dan kekurangan menabung emas di pegadaian

kelebihan dan kekurangan menabung emas di pegadaian

Sebagai salah satu bentuk investasi, tentu saja tabungan emas memiliki kelebihan dan kekurangan. Simak pembahasan lebih lengkap di bawah ini.

Kelebihan tabungan emas

Layanan ini memberikan kemudahan kepada masyarakat agar bisa mulai berinvestasi dengan emas. Nasabah bisa membeli emas bersertifikasi dengan cara mencicil. Langkah investasinya bisa dimulai dengan nilai uang relatif kecil.

Proses konversi atau pencairan tabungan emas di pegadaian bisa dilakukan dengan mudah dan cepat.

Yang paling penting, layanan ini terjamin keamanannya. Kamu tidak perlu takut mengalami penipuan!

Kekurangan tabungan emas

Jika hendak mengonversikan tabungan dalam bentuk emas Batangan, saldo tabungan nasabah harus sudah mencapai jumlah minimal emas Batangan 5 gram. Untuk membuka tabungan pun ada minimal saldonya, yaitu 0,1 gram. Dua hal ini jadi kekurangan dari tabungan emas di pegadaian.

Selain itu, investasi emas juga sangat dipengaruhi dengan naik dan turunnya kurs mata uang asing. Nasabah perlu memerhatikan nilai kurs terlebih dahulu sebelum melakukan konversi ke dalam bentuk emas batangan.

Dalam program tabungan emas Pegadaian, nilai simpanan nasabah juga akan dipotong untuk ongkos penyimpanan. Hal ini sama seperti yang ada dalam tabungan konvensional.

Tips mudah menabung emas di pegadaian

tips mudah menabung emas di pegadaian

Seperti yang sudah disampaikan sebelumnya, menabung emas di pegadaian bisa dilakukan secara daring atau luring. Hal apa saja yang jadi perbedaannya?

Cara buka rekening tabungan emas di pegadaian

Syarat untuk membuka tabungan emas di pegadaian adalah kartu identitas. Harab bawa KTP jika ingin membuka tabungan emas secara langsung. Nanti, nasabah harus mengisi formular pendataran.

Nasabah juga diharuskan membayar biaya administrasi sekaligus biaya fasilitas penitipan. Setelah prosesnya selesai, kamu akan mendapatkan Buku Tabungan Emas.

Buka tabungan emas di pegadaian digital

Kamu harus mengunduh aplikasi Pegadaian digital di ponsel. Lakukan pendaftaran secara online di situ. Jangan lupa untuk melampirkan kartu identitas seperti KTP atau paspor.

Dalam proses pendaftaran, kamu akan diminta untuk memilih kantor pegadaian yang akan dikunjungi untuk mengambil buku tabungan. Jika proses pendaftaran sudah selesai, nasabah dipersilakan untuk mengambil Buku Tabungan Emas.

Untuk transaksi top-up tabungan, nasabah bisa melakukannya lewat ATM, aplikasi Pegadaian, atau cabang Pegadaian yang ada di sekitar tempat tinggalmu. Tidak sulit kan? Semua prosesnya mudah dan cepat.

BACA JUGA: 7 Cara Mudah Investasi Emas Dengan Modal Minim

Baiklah, itu tadi ada adalah cara mudah menabung emas di pegadaian yang perlu diperhatikan oleh pemula. Jika kamu tengah mengalami kebutuhan mendesak, andalkan saja Easycash yang sudah berizin dan diawasi OJK.