7 Tips Sustainable Fashion: Berhemat Demi Menjaga Lingkungan

Sustainable fashion adalah istilah yang kerap didengungkan banyak pihak belakangan ini. Apa artinya? Bagaimana cara menerapkan dalam kehidupan sehari-hari? Simak artikelnya berikut ini.
Apa itu sustainable fashion?
Sustainable fashion adalah konsep produksi garmen dan pakaian yang ramah lingkungan dan beretika baik guna mendukung kelangsungan hidup pekerja yang terlibat dalam produksinya. Konsep fashion ini juga bertujuan untuk menjaga kelestarian lingkungan.
Tidak hanya label fashion atau desainer ternama saja, kamu juga bisa menerapkan konsep sustainable fashion dalam kehidupan sehari-hari. Selain menjaga kelestarian lingkungan, konsep sustainable fashion ini bisa membantumu berhemat dalam pengeluaran belanja.
Daur ulang pakaian bekas hingga menjualnya lewat media sosial untuk mengurangi sampah fashion, trik sustainable fashion ini sesungguhnya bisa kamu manfaatkan untuk menekan pengeluaran untuk membeli pakaian.
Manfaat dari penerapan sustainable fashion
Apa saja manfaat yang bisa didapatkan dari penerapan sustainable fashion? Simak informasinya di bawah ini:
Menjaga kelestarian lingkungan
Konsep sustainable fashion berusaha untuk mengurangi tekanan pada sumber daya alam dengan mengurangi polusi yang dihasilkan industri fashion. Dengan mengurangi belanja fashion, kita juga berpartisipasi dalam menjaga kelestarian lingkungan.
Sampah fashion menjadi salah satu yang terbesar persebarannya di dunia. Dengan menerapkan prinsip sustainable fashion, kita bisa turut andil dalam mengurangi limbah fashion ke lingkungan.
Memperbaiki kondisi dalam industri fashion
Konsep sustainable fashion juga bertujuan memperbaiki kondisi sosial dalam industri fashion. Salah satunya lewat peningkatan kesejahteraan dari para pekerja.
Ketika berbelanja item fashion, sudah sepatutnya kita memedulikan pertanggungjawaban sebuah label kepada para pekerjanya. Jangan pernah berbelanja dari jenama yang problematic dan tidak memedulikan kesejahteraan para pekerjanya.
Mengurangi pengeluaran untuk belanja item fashion
Dengan melakukan daur ulang atau menjual pakaian lama, kita bisa sekaligus berhemat mengurangi pengeluaran belanja. Bahkan, kamu bisa mendapatkan penghasilan tambahan, bila menjual pakaian lama lewat media sosial atau aplikasi penjualan barang preloved.
Tidak hanya berkontribusi mengurangi limbah fashion, kamu juga bisa menghemat pengeluaran belanja fashion. Sekali dayung, dua tiga pulau terlampaui!
7 cara menerapkan sustainable fashion dalam kehidupan sehari-hari
Apa saja tips sustainable fashion yang bisa diterapkan dalam kehidupan sehari-hari? Simak penjelasannya di bawah ini:
Lakukan daur ulang pakaian
Punya pakaian lama yang sudah lama tidak terpakai? Coba modifikasi pakaian itu dengan tambahan aksen yang akan membuat pakaian itu terlihat berbeda.
Kamu misalnya bisa menambahkan bordiran cantik untuk membuat tampilan pakaian menjadi lebih atraktif. Kamu juga bisa gunakan tambahan aksesori seperti bros atau scarf.
Mencuci pakaian dalam jumlah besar
Selain menghemat penggunaan air, metode cuci pakaian ini juga bisa mengurangi limbah pembuangan yang bisa merusak lingkungan. Apalagi industri fashion disebut sebagai salah satu konsumen air terbesar di dunia.
Untuk mengantisipasi limbah pembuangan yang besar, kamu bisa mengumpulkan terlebih dahulu pakaian kotor untuk kemudian dicuci dalam satu waktu. Misalnya, alokasikan waktu pencucian pakaian setiap hari Sabtu dalam satu minggu.
Membeli atau menjual pakaian bekas (preloved)
Punya banyak pakaian lama yang menumpuk di lemari? Coba deh jual kembali. Kamu bisa mendapatkan penghasilan tambahan dari situ. Kamu bisa memanfaatkan media sosial untuk menjual sendiri barang preloved milikmu. Kalau kamu tidak ingin kerepotan, kamu bisa mengandalkan aplikasi khusus yang berjualan barang preloved.
Pilihlah pakaian yang terbuat dari material berkualitas
Ketika hendak membeli pakaian, cobalah untuk mengamati lebih seksama materialnya. Pilihlah pakaian dengan bahan berkualitas yang tidak mudah rusak.
Pakaian yang awet bisa membuat kamu terhindar dari pengeluaran besar untuk belanja pakaian. Lebih baik membeli satu helai pakaian tapi bisa bertahan lama. Kualitas selalu lebih baik daripada kuantitas.
Menyumbangkan pakaian yang sudah terpakai
Jangan ragu untuk menghibahkan pakaian lamamu untuk orang lain. Kamu bisa membantu banyak pihak dengan pakaian lamamu itu.
Kamu bisa menyumbangkannya ke panti asuhan atau kepada orang-orang yang tidak mampu. Barang yang tidak berguna untukmu bisa jadi kebahagiaan untuk orang lain.
Lakukan mix & match dengan cara beda untuk pakaian lama
Ingin tampak berbeda dengan pakaian lama? Tidak ingin mengeluarkan upaya yang merepotkan? Coba deh lakukan mix & match dengan aksesori atau pakaian baru sehingga membuat kamu tampil lebih berbeda.
Kamu bisa tengok beberapa tips padu padan dari majalah mode. Jangan ragu untuk mencoba beragam tampilan dan gaya, ya!
Gunakan pakai lama untuk fungsi lain
Punya banyak pakaian lama yang koyak atau tampak tidak terawat? Kamu bisa mengalihkan fungsinya sebagai benda lain.
Misalnya, pakaian yang sudah koyak bisa kamu gunakan sebagai lap di dapur. Dengan begitu, kamu bisa tetap mengandalkan fungsi pakaian tanpa menjadikannya sebagai sampah.
Nah, itulah manfaat dan tips sustainable fashion yang bisa kamu terapkan dalam kehidupan sehari-hari. Jika butuh dana darurat untuk kebutuhan mendesak, kamu bisa mengandalkan Easycash yang sudah berizin dan diawasi oleh OJK (Otoritas Jasa Keuangan).